Slack! Be less busy

Cat DTech

Slack! Be less busy - Haii khalayak Ramai!!, setelah saya review PopojiCMS . Kali ini saya akan review sebuah website yang mirip seperti forum2 kebanyakan, tapi yang ini sedikit berbeda. Kenapa ? Karena ini adalah Slack! :v (plis jangan mukul saya), yaudalah .. kebanyakan ngomong juga gabagus, so Lets Head It!~

Team communication for the 21st century.

Atau jika di indonesiakan adalah Tim Komunikasi untuk Abad ke-21, Slack membuat komunikasi antara Anda dan rekan kerja Anda tidak hanya lebih mudah, tetapi lebih baik dan tentu saja nyaman. Anda dapat membuat tim di Slack dan kemudian login ke grup lalu berdiskusi, berbagi materi dan link dengan satu sama lain, atau hanya sekedar ngobrol.

Kesan Pertama

Saya dikenalkan forum software ini semenjak saya mulai bekerja sebagai Co-Editor pada perusahaan kecilnya Pak RomyBukanRafael, Pada saat saya menggunakan Slack pertamakalinya, saya sedikit panik dan agak bingung :v (biasalah anak indonesia, gapernah ikut Touring dalam website, jadinya asal babat aja). Tapi kebingungan dan kepanikan saya sudah sedikit teratasi, kenapa ? karena ternyata memang Slack ini sudah User-Friendly. Pada minggu pertama, saya masih merayap dan merayap menggunakannya. Lalu pada minggu berikutnya saya mulai ke tahap menggunakan beberapa Tool yang efektif untuk menghubungkan saya dan rekan kerja. Intinya dari Kesan pertama saya adalah, Saya masih gapercaya ada forum software seperti ini, kenapa ?, karena dengan menggunakan Slack saya lebih bisa berkomunikasi dengan rekan saya dengan sangat luwes (bebas), seperti ketika saya mengirimkan file hasil revisi, lagu untuk rekomendasi, gambar yang membuat semangat (bukan itu), link-link untuk referensi, dan masih banyak lagi yg bisa saya lakukan di Slack. Bukan promosi ya. Saya berbicara fakta dan realita tanpa ada keraguan ataupun ambigu didalamnya.

Plans and Pricing

Plans and Pricing

Setelah anda lihat gambar diatas, anda tahu kan ? banyak sekali fiturnya. Sekarang akan kita bahas sedikit-demi sedikit:
Free ( $0 )
Dengan Free, anda sudah bisa mendaftarkan anggota/member ke Team anda Tanpa Batas!, lalu jika Team anda sudah berkembang, dan anda ingin melihat History Chat, anda tidak perlu takut kehilangan, Kenapa ? karena untuk Akun berbasis Free diberikan kemudahan melacak history chat sampai 10000 chat!. Dilengkapi dengan 5 Tool yang efektif seperti JIRA dan MailChimp, dan lagi anda bisa mengintergrasikan akun anda ke Slack!

Integrit
Standard ( $6.67 )
Akun berbasis Standard ini memiliki "Seluruh Fitur" yang ada di FREE, namun pada pencarian History chat, anda sangat dibantu, Kenapa ? karena jika Team anda sudah berkembang dari tahun 2015 sampai 2020 (misalnya) kan sudah kebayang berapa chat yg sudah ada di Team anda ? anda tidak perlu takut lagi, karena Standard memiliki fitur "Archive Unlimited Messages" yang berarti chat dari awal anda membentuk Team sampai sekarang, semua bisa di check kembali!!, tidak hanya itu anda dapat fitur "Guest Access" yang memungkinkan Team anda dapat dilihat cara kerjanya oleh orang luar, dengan izin anda tentunya, lalu "Users Group" yang membuat setiap anggota/member anda juga dapat membuat Grup kecil sendiri jika dizinkan oleh anda, dan tentu saja anda juga dapat melihat apa yang mereka diskusikan di grup kecil tersebut.
Plus ( $12.50 )
Dengan Plus, Anda memiliki "Seluruh Fitur" yang ada pada Standard, ditambah dengan beberapa fitur unggulan seperti "User Provisioning And Deprovisioning" yang memungkinkan anda melakukan pembuatan List Todo pada user anda, lalu "Real Time Active Directory" yang mampu berintegrasi dengan jasa pengamanan Internasional seperti OneLogin,Okta, dan Ping.
Enterprise ( $32 )
Dan kita sampai pada Akun berbasis Enterprise, yang tentu saja "Memiliki Seluruh Fitur yang ada di Slack!", tapi sampai sekarang belum terealisasikan karena masih "COOMING SOON" dan kabar yang diberikan oleh pihak Slack! mereka akan menghadirkan fitur ini pada tahun 2016!

Getting Started with Slack!

Saatnya kita masuk ke Dashboard dari Slack!.
Setiap tim memiliki ruang sosial atau dashboard untuk percakapan yang pribadi ke seluruh dunia Slack!. Dimana anda dapat membuat channel sendiri, mendesainnya untuk membedakan percakapan berdasarkan tema-tema mereka/user. Untuk awal pembuatan tim anda, Slack menciptakan dua channel secara otomatis: #General dan #Random.

#General and #Random

Meskipun sangat membantu untuk melihat channel-channel tersebut sebagai patokan, sebenarnya 2 channel tersebut tidaklah mewakili bagaimana Anda menggunakan channel pada fungsi yang sebenarnya seperti Berbisnis dengan rekan kerja, ataupun memantau perkembangan perusahaan. Melainkan, Anda juga bisa membuat channel untuk sekedar mengobrol, melakukan kegiatan sosial, Berita, dan humor. Channel tersebut dapat anda buat menjadi apa pun yang Anda inginkan, namun yang harus diperhatikan tentu saja nama dari Channel tersebut :3, 'kan gamungkin jika rekan anda ingin masuk ke Channel Olahraga, tapi malah masuk ke channel Masak-memasak ? aneh kan ?. Jadinya anda harus membuat penamaan yang sesuai dengan isi channel.

Direct Messages


Direct Messages

Direct Messages atau Pesan langsung tentu saja merupakan hal yang penting. Direct Messages digunakan hanya untuk One on One Communicate (OneByOne), tetapi sekarang Anda dapat menambahkan lebih banyak orang dan mampu memiliki grup Direct Messages. Seperti halnya semua Direct Messages, grup Direct Messages pribadi hanya terdapat di antara mereka yang diikut sertakan, mampu menampung sampai sembilan orang, termasuk Anda tentunya.

Any other Tool ?

Tentu saja ada!, Slack bukanlah Podio, Microsoft Yammer, ataupun Jive yang hanya menyediakan kebutuhan sesuai produk masing-masing, Slack adalah Kumpulan dari seluruh produk-produk tersebut. Kenapa ? karena Slack juga memiliki Calender yang terintegrasi, To-Do Lists, Pengingat/Note, sampai Video-Call juga pun ada didalam Slack!. Video call tentu saja berguna untuk berhubungan jarak jauh, namun masih tetap bisa melihat muka satu sama lainnya, tentu saja untuk Meeting ini sangat berguna, ataupun hanya sekedar face-to-face saja jika sudah penat melihat teks. Tapi, jika ingin menggunakan fasilitas Video Call, hal yang perlu anda lakukan hanyalah mengintegrasikan Slack dengan Google Hangouts.

Tidak hanya integrasi ke situ saja, anda juga bisa berintegrasi dengan Services taraf Internasional seperti Trello, Zendesk, JIRA Dan masih banyak lagi!

Disini Saya tidak Menyampaikan/memberitahukan semuanya kepada Anda, soalnya itu bisa disebut Spoiler :3 .. Jika ingin tahu lebih lanjut .. kenapa gak lansung ke websitenya aja ?

Slack!

At Last but not Least

The last Naruttt..err.. The last words that i can tell u is .. Tunggu apa lagi !!? Jika anda telah memiliki sebuah Team atau Komunitas kecil ataupun besar! langsung gunakan Slack! sesuai dengan Slogan mereka~

Slack: Be less busy!

Yoo! Saya Dyo Mangestu adalah seorang Author/Penulis Lepasan yang masih mencari jati diri. Pecinta segala hal yang berbau Teknologi, tergila-gila sama Code, dan penikmat Game, tertarik dengan dunia Tulis Menulis..

Facebook Twitter Contact Us


Jangan pernah melukain hati-nya seorang Penulis
atau kau akan Abadi di dalam karyanya

Hanya Komentar Relevan yang akan ditanggapi oleh Author, selebihnya tidak..

EmoticonEmoticon